top of page
Search
  • Subur Makmur

7 TRIK INI BIKIN RUMAH YANG SEMPIT JADI LEBIH LUAS!

Updated: Sep 24, 2021

Menata ruangan kecil merupakan sebuah tantangan, utamanya dalam mengatur konfigurasi furnitur, dekorasi, dan aransemen warna. Berbagai cara coba dilakukan dalam menata ruangan kecil agar kebutuhan utama dapat tertampung sepenuhnya.


Demi mencapai kenyamanan tinggal, tak jarang pemilik rumah pun harus rela mengorbankan keinginannya saat menata ruangan. Di antaranya adalah dengan mengurangi jumlah furnitur dan mengganti skema warna favorit yang lantas diganti skema warna yang lebih sesuai dengan ukuran ruangan.


Selain itu, terdapat juga beberapa trik yang bisa diterapkan dalam menata ruangan kecil. Kuncinya adalah dengan mengoptimalkan setiap sudut ruangan sehingga tidak ada sejengkal ruang pun yang terbuang sia-sia.


Berikut merupakan ide menata ruangan kecil yang bisa kamu ikuti.

1. Penyimpanan Area Bawah Tangga



Terlepas dari ukuran ruangan yang besar atau terbatas, penempatan ruang penyimpanan selalu menjadi masalah utama dalam menata ruangan. Area bawah tangga menjadi posisi yang tepat untuk menambah area penyimpanan.


Kamu dapat menata ruangan bawah tangga ini sebagai lemari bawah tangga untuk menyimpan peralatan rumah tangga atau barang-barang yang ingin lebih mudah dijangkau. Selain dimanfaatkan sebagai lemari, area bawah tangga dapat dialihfungsikan sebagai ruang kerja, ruang bermain anak, atau sudut baca.

2. Mezanin untuk Ruang Multifungsi

decoist.com

Tidak hanya furnitur saja yang memiliki peran ganda dalam memenuhi kebutuhan tinggal pemilik rumah. Menata ruangan dengan konsep lantai mezanin dapat membuat sebuah ruangan memiliki fungsi yang berbeda-beda.


Jika kamu ingin menerapkan konsep ini saat menata ruangan sempit, fungsikan lantai mezanin sebagai kamar tidur atau ruang santai. Namun, pastikan terlebih dahulu plafon dan tempat tidur memiliki jarak yang ideal sehingga kamu bisa beristirahat lebih nyaman.

3. Furnitur Tiga Guna



Menata ruangan sempit adalah soal memaksimalkan fungsi yang dimiliki sebuah furnitur. Rak televisi kayu ini tidak hanya memiliki satu atau dua fungsi saja, melainkan tiga kegunaan sekaligus.


Selain berfungsi sebagai rak televisi dan buku, kamu dapat menata ruangan sempit dengan menempatkan rak televisi ini di bagian tengah ruangan karena ia juga dapat menjadi pembatas ruangan. Tak ketinggalan, desain rak televisi ini dilengkapi dengan fitur rotation yang membuatnya dapat berputar hingga 360 derajat.

4. Furnitur Kompak pada Ceruk Dinding



Saat menata ruangan, cobalah perhatikan sudut kosong lain yang terdapat di dalam rumah. Ceruk atau bagian dinding yang menjorok kedalam juga dapat dimanfaatkan untuk membuat sistem penyimpanan yang praktis dan kaya fungsi.


Seperti trik menata ruangan dengan furnitur kompak ini, dibangunlah lemari custom built-in yang mampu menampung berbagai kebutuhan, termasuk dapat bertransformasi menjadi ruang kerja.

5. Lemari Baju Terbuka



Hal yang perlu diperhatikan dalam menata ruangan sempit adalah sebisa mungkin menghindari penggunaan furnitur berukuran besar. Lemari baju terbuka merupakan furnitur yang pas ditempatkan dalam kamar tidur berukuran mungil.


Menata ruangan dengan furnitur seperti ini sebenarnya memaksa kamu untuk rajin berbenah agar ruangan tetap terlihat rapi dan terorganisir. Selain itu, kamu perlu menjaga jumlah barang di dalam ruangan. Ruangan yang semakin sempit karena bertambahnya barang, mau tidak mau membuat kamu harus kembali menata ruangan dari awal.

6. Ruang Laundry Tersembunyi



Kebutuhan ruang binatu atau laundry sering kali dihilangkan begitu saja saat menata ruangan sempit. Padahal, mencuci baju merupakan bagian dari pekerjaan rumah tangga yang tidak dapat dihindari.


Untuk mengakali kebutuhan ruang binatu pada saat menata ruangan, sebenarnya kamu dapat menempatkannya di mana pun, bahkan di ruang tamu sekalipun. Sembunyikanlah mesin cuci dan perlengkapan cuci pada sebuah lemari atau kabinet dinding, tempatkanlah di salah satu sudut ruangan kosong.

7. Hemat Tempat dengan Furnitur Lipat



Compact furniture juga dapat dimanfaatkan guna menghemat tempat saat menata ruangan sempit. Bentuk dan desain compact furniture yang ringkas dan ramping dapat dengan mudah dilipat dan dikembalikan ke posisi awal seusai digunakan. Sebagaimana meja lipat di ruang makan bernuansa putih ini, yang mana fungsi awalnya dimanfaatkan sebagai meja dapur.





Dari ketujuh trik menata ruangan sempit di atas, pilihan furnitur berperan penting dalam mengoptimalkan ruang yang tersedia. Gunakanlah furniture custom agar lebih mudah menyesuaikan dengan ukuran lahan yang terbatas.


Sumber : https://www.dekoruma.com/artikel/82001/trik-menata-ruangan-sempit

56 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page